5 Tips Traveling Bersama Anak

travel with kids

Kalian adalah para petualang yang biasa traveling? Mendaki gunung lewati lembah? Widihhh kereen *tepuk tangan membahana*. Tapi itu semua belumlah bisa dikatakan challenging jika kamu belum pernah: TRAVELING BERSAMA ANAK! ??

Traveling? Let’s Go! Kalo travelingnya sama anak? OH NO!

Bukan gak mau, tapi energi kita pasti akan 2x lipat terlibas dibandingkan hanya traveling sendiri. Apalagi jika kita tidak siap lahir batin untuk segala kemungkinan.

Seperti kata orang, traveling bareng anak = Ngangon anak, with a view. Kalo tanpa preparation yang tepat? Jadinya ngangon anak, with a view, di ladang pertempuran. ?

Makanya supaya gak keder nih saya share 5 tips utama kalo traveling bersama anak. Ini kudu dipahami gak sama Ibunya aja, tapi juga suami. Silakan dibaca baik-baik agar damai lancar sejahtera.

  1. TRANSPORTASI
  • Mau road trip? Yaaa okelah jika perjalanan 5-8 jam untuk anak-anak yang sudah lebih dari usia 6-7 th. Tapi jika anak masih balita, sebisa mungkin pilih yang lebih nyaman seperti pesawat atau kereta. Dari pengalaman saya, anak-anak lebih anteng di pesawat daripada di mobil. Tapi lebih hepi naik kereta.
  • Pilih waktu perjalanan yang cocok. Tips dari saya, pergilah di jadwal yang dekat dengan waktu tidur si kecil sehingga dia tidak sedang aktif-aktifnya. Misalnya saja waktu subuh, atau saat malam sekalian.
  • Enaknya pakai mobil sendiri, waktu kita yang tentukan. Naik moda transportasi lain juga bisa, tapi bisa jadi ada kemungkinan lain seperti delay, sehingga harus siap segala kemungkinan. Misalnya, jangan semua baju dimasukin koper, tapi siap 1 tas untuk ganti baju si anak, cemilannya, mainannya, popoknya, dll. Karena bisa jadi juga si koper belum ada, tapi anak sudah butuh barang-barang tersebut.

2. AKOMODASI

  • Pilih CHAIN HOTEL. Percayalah, mereka sudah punya standard sehingga kita gak stress komplen ini itu dari hal kecil sampe gede ketika traveling bersama anak-anak.
  • Dengan memilih penginapan yang ok, ini meminimalisir kita untuk harus bawa peralatan ini itu. Misalnya untuk yg anaknya masih MPASI, gak harus bawa blender, buah-buahan, handuk, karena di hotel udah disediakan.

3. BIKIN LIST

Yes bikin list supaya gak ketinggalan barang-barang penting & gak panik. Apa aja yg perlu dibawa yah saat traveling bersama anak?

  • Stroller & Bantal Leher
  • Mainan/buku kesukaan anak yg ringkes
  • Jumlah baju: 1,5x jumlah hari pergi
  • Alat makan portable
  • Extra popok & tisu basah
  • Sunblock, topi, kacamata
  • Multipurpose Sanitizer
  • Termos & tumbler
  • Obat-obatan
  • Perlengkapan mandi versi mini
  • Bawa kantong plastik beberapa (untuk baju basah & kantong muntah)

4. JANGAN PELIT

  • Maksudnya? Kadang kita males gunakan jasa porter. Tapi percayalah ketika 2 tangan pegang anak, porter sangat membantu!
  • Sewa mobil, pilihan hotel, jangan yang terlalu mursidaaa. Kalo AC mobilnya rusak, hotel berdebu dan gak ada air anget, yg ada nanti anak mudah cranky dan liburan jadi ladang pertempuran!

5. TURUNKAN EKSPEKTASI

  • Sebisa mungkin tetap ikuti jadwal makan dan tidur anak seperti di rumah agar ia tidak lelah/kesal.
  • Namun kita semua tahu mood anak bisa berubah-ubah. Yang tiba gak mau makan, maunya digendong, gak mau berenang, dll. Sehingga, turunkan ekspektasi Anda anda semua yg ingin anak selalu ceria seperti di iklan-iklan.

Semoga berguna yaaa buibuuuk tips traveling bersama anak ini. Jangan lupa dishare ke suaminya, dan selamat mudik! ❤️?

4 thoughts on “5 Tips Traveling Bersama Anak”

  1. Ngikutin jadwal tidur dan makan anak itu penting banget. Ga boleh maksa ngikutin yang dewasa. Yang ada abis travelling anak2 bakalan sakit.
    Oiya..tambahan 1 lagi kak. Misalnya anak2 harus intens minum vitamin dari sebelum travelling. Supaya daya tahan tubuh mereka juga kuat.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pulau Padar Titiw

Titiw

Ngeblog sejak 2005

Female, Double (hamdallah sudah laku), berkacamata minus satu setengah yang dipake kalo mau lihat nomor angkutan umum doang. Virgo abal-abal yang sudah menjadi blogger sejak tahun 2005 yang pengalaman menulisnya diasah lewat situs pertemanan friendster.

Scroll to Top